
MTS N 2 Loteng_Inmas, Hari Selasa 14 Agustus 2018 adalah Hari Pramuka Nasional, tepat 57 tahun silam tepatnya 14/08/1961 Presiden Pertama Indonesia Ir.Soekarno mulai memperkenalkan satu organisasi Kepanduan yang diharapkan bisa mempersatukan Semangat Kebangsaan khususnya bagi kaum muda dalam mencapai potensi-potensi yang di miliki seperti potensi intelektual,psikologis dan potensi spritual.
Pramuka sebagai sebuah Gerakan Kepanduan merupakan organisasi non formal yang asal muasalnya datang dan tumbuh berkembang di dataran Eropa dan Amerika Serikat. Adalah Robert Stephenson Smyth alias Lord Baden Powell, lahir di Paddington,London,Britania Raya Inggris 22 Pebruari 1857 seorang tentara dan seniman yang memperkenalkan organisasi kepanduan yang sekarang kita kenal sebagai Pramuka.
Pramuka adalah organisasi non formal yang sekarang ini kita ketahui sebagai salah satu gerakan penyelenggaraan pendidikan kepanduan yang keberadaannya sudah masuk di semua lembaga kependidikan dan lembaga pemerintah, bahkan Pramuka merupakan salah satu kegiatan yang wajib diikuti oleh satuan pendidikan di Indonesia.
Pramuka menjadi
bagian yang tak terpisahkan dari kegiatan penguatan karakter anak
Indonesia. Kepala MTS N 2 Lombok Tengah H.Abd.Fatah menyatakan,Pramuka merupakan kegiatan kepanduan yang wajib diikuti oleh seluruh siswa-siswi dan menjadi roh penting dalam kurikulum K13 yang diberlakukan oleh pemerintah saat ini, bahkan karena strategisnya Pramuka berperan dalam membumikan karakter positif terhadap anak didik. MTS
N 2 Lombok Tengah mulai tahun Ajaran 2018-2019 ini mewajibkan siswa-siswi untuk
ikut kegiatan kepramukaan dan bahkan seluruh guru dan staf pada setiap hari kamis harus mengenakan Pakain seragam Pramuka yang sebelumnya mewajibkan
seluruh siswa-siswi untuk berpakaian Pramuka dua hari dalam seminggu yaitu hari
Rabu dan Kamis.
Pembina Pramuka MTS N 2 Lombok Tengah Rahmiati, menjelaskan Pramuka adalah wadah yang sangat efektip dalam membentuk karakter anak didik menjadi siswa -siswi yang mandiri, cinta tanah air, memiliki rasa solidaritas dan empati serta berperilaku baik dalam kehidupan sehari-hari. Lebih lanjut Rahmiati menambahkan bahwa kegiatan kePramukaan di MTS N 2 Lombok Tengah dilaksanakan Dua kali dalam seminggu, yaitu pada hari Kamis dan Sabtu Sore.
Di setiap kegiatan-kegiatan Kepramukaan yang di selenggarakan oleh lembaga-lembaga Pemerintah maupun non pemerintah, satuan Kepramukaan MTS N 2 Lombok Tengah selalu ikut, dan sering menjadi Tuan rumah. Semoga dalam usia yang ke 57 ini Organisasi Pramuka menjadi Garda terdepat dalam membentuk karakter anak bangsa yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Selamat Hari Pramuka, Pramuka Perekat NKRI. Odink284
Pembuat Release : Odink Najamudin
Editor
:
Hj. Diah Purnawati ( Pengelola Website )
Disetujui
: H.
Zamroni Azis ( Kasubag Humas )